Fitur Find My Device: Cara Melacak HP Android yang Hilang

Fitur Find My Device: Cara Melacak HP Android yang HilangFitur Find My Device: Cara Melacak HP Android yang Hilang

KOMPAS.com – Pernahkah Kamu lupa meletakkan HP atau kehilangan ponsel Anda? Hal ini pasti menjadi masalah genting mengingat ponsel merupakan perangkat penting yang dapat digunakan sehari-hari. Kehilangan ponsel juga bisa membahayakan data-data yang tersimpan di dalam perangkat.

Namun pada setiap perangkat saat ini biasanya dilengkapi dengan fitur keamanan. Salah satunya fitur pelacakan ponsel yang hilang. Apabila di iPhone fitur ini bisa ditemui dengan fitur “Find My”, nah bagi Anda pengguna HP Android cara melacak HP yang hilang bisa dilakukan dengan fitur Find My Device.

Fitur ini pertama kalinya diperkenalkan oleh Google pada tahun 2013 dengan nama “Android Device Manager” dan berganti dengan nama yang baru dengan “Find My Device” di 2017. Pengguna dapat memanfaatkan fitur ini dan bisa menemukan ponsel yang hilang karena terselip, terjatuh, atau dicuri.

Fitur-fitur Find My Device untuk mengamankan ponsel

  • Play Sound (putar suara): Fitur ini dapat memungkinkan ponsel yang hilang berdering selama 5 menit, walaupun dalam mode senyap. Pengguna dapat mencari dering ponsel di perkiraan lokasi yang ditampilkan pada peta.
  • Secure Device: Fitur ini memungkinkan pengguna mengunci ponsel dengan PIN, pola, atau kata sandi dengan jarak yang jauh (remote). Apabila tidak memiliki kunci, pengguna dapat menyetelnya. Pengguna juga bisa menambahkan pesan dan nomor telepon agar membantu seseorang mengembalikan ponsel pengguna yang hilang.
  • Erase Device: Fitur ini memungkinkan pengguna menghapus semua data di ponsel yang hilang secara permanen. Hal ini berguna supaya orang lain tidak bisa mendapatkan data pengguna.

Syarat menggunakan Find My Device

Ketahui demikian agar fitur ini berfungsi dengan baik, maka perangkat pengguna harus memenuhi syarat-syarat berikut.

Ponsel harus dalam keadaan hidup – Agar ponsel dapat dilacak dengan fitur Find My Device, maka ponsel dalam keadaan hidup. Ponsel harus punyai daya baterai untuk tetap aktif.

Terkoneksi internet – Ponsel juga harus terhubung pada koneksi WiFi atau mobile data. Hal ini dikarenakan nantinya Google akan “menghubungi” perangkat yang dicari lewat internet.

Ponsel terlihat di Google Play – Pengguna juga harus memastikan bahwa ponsel Androi terlihat pada Google Play. Anda dapat mengeceknya di play.google.com/library/devices. Pastikan seluruh ponsel Android pengguna sudah memiliki tanda ceklis di bagian “tampilkan di menu”.

Lokasi diaktifkan – Perhatikan dalam menyetel perizinan akses lokasi ponsel ke mode “aktif”. Dengan begitu Google dapat melacak posisi HP pengguna dan menampilkan lokasi HP di Google Maps.

Fitur Find My Device harus aktif – Biasanya fitur ini sudah aktif secara bawaan, tetapi tak ada salahnya memastikan fitur ini aktif. Cara mengaktifkannya bisa dengan cara berikut:

  • Buka Settings Klik “Security” atau “Privacy”
  • Klik “Find My Device”
  • Pastikan toggle ke arah “on”

Baca Juga : FB Pro Buat Dapat uang dari Facebook, Lagi Ramai di Medsos!!

Related Post

error: Content is protected !!